Kunjungan Wisatawan Masih Stabil di Awal Pebruari

Monday, 07 February 2022

blog1

Tren meningkatnya perkembangan kasus Covid-19 varian Omicron secara nasional belum berpengaruh terhadap kunjungan wisatawan ke sejumlah Daya Tarik Wisata (DTW) di Kabupaten Tabanan. Meski begitu, pengelola tetap merasa waswas seandainya nanti pemerintah kembali menutup destinasi akibat lonjakan kasus Omicron.

Manager Operasional DTW Tanah Lot, I Wayan Sudiana,  menyampaikan sementara ini angka kunjungan wisatawan ke DTW Tanah Lot belum terpengaruh dengan meningkatnya kasus positif varian Omicron. Itu tercermin dari rata-rata kunjungan wisatawan yang dominan kalangan wisatawan domestik (wisdom) berkisar di angka dua ribu per hari selama seminggu terakhir. “Angka kunjungan bisa dibilang cukup stabil sejak awal tahun ini. Tadi pagi juga ada rombongan wisatawan domestik menggunakan bus yang datang ke Tanah Lot,” jelasnya.

Saat ini bahkan sudah ada pemesanan dari pihak agen perjalanan yang akan datang membawa rombongan dari Jawa Timur dan Pontianak ke Tanah Lot pada Maret hingga Juni mendatang. Rombongan tersebut dari kalangan perkantoran dan sekolah dengan jumlah pemesanan mencapai puluhan agen perjalanan.

Akan tetapi angka kunjungan wisatawan yang stabil terjadi di tengah lonjakan kasus. Pemerintah daerah menyikapi itu dengan menyetop pembelajaran tatap muka (PTM) dan dialihkan ke sistem pembelajaran daring. Kondisi tersebut membuat pihaknya merasa merasa waswas jika pemerintah juga melakukan penutupan destinasi sama seperti tahun lalu akibat melonjaknya kasus Covid-19. “Sekarang ini pembelajaran tatap muka disetop karena kasus melonjak. Kami tidak tahu situasi ke depan seperti apa,” ujarnya.

Menurutnya, seandainya lonjakan kasus Omicron berimbas pada penutupan, semua upaya dilakukan selama ini termasuk wacana Bali Bangkit akan dimulai dari nol lagi. Padahal optimisme bangkitnya pariwisata Bali baru saja terjadi menyusul penerbangan langsung internasional dari Jepang dan rencananya penerbangan langsung dari Singapura. Semua itu berpengaruh pada percepatan bangkitnya pariwisata Bali.

Recent Post